Minggu, 18 Februari 2018

RESUME MDW 4 : RURAL TOURISM AND RECREATION

Ragam Kegiatan dalam Rural Tourism atau Wisata Pedesaan dan Rekreasi

Rural Tourism atau wisata pedesaan merupakan jenis wisata yang bisa di lakukan oleh orang – orang yang merasa jenuh dengan kegiatan wisata di kota atau wisata yang glamour dan menjadi salah satu alternatif untuk meninggalkan penatnya kehidupan di kota. Wisata di desa memang lekat dengan anggapan dengan kegiatan seperti bertani, bercocok tanam, atau hal – hal yang berkaitan dengan alam. Hal tersebut memang tidak salah. Akan tetapi kegiatan wisata perdesaan mencakup segala aspek hal – hal yang terjadi di desa yang tidak terjadi di perkotaan.
Beragam kegiatan yang dapat dikelompokkan sebagai jenis dari wisata pedesaan antara lain adalah sebagai berikut :
1. Touring
Kegiatan tour yang di lakukan dengan adanya pemandu wisata untuk menjelajahi alam. Kegiatan tour di desa antara lain seperti mendaki, menunggang jaran, berkeliling desa, berkeliling desa, wisata mobil caravan, dan bersepeda.
2. Kegiatan air
Kegiatan wisata yang di lakukan dengan rekreasi di air. Rekreasi air ini bisa dilakukan dengan santai dan menaantang adrenalin. Kegiatan air ini antara lain memancing, arung jeram, kegiatan di sungai,berenang.
3. Kegiatan di udara
Kegiatan rekreasi yang di lakukan atau di nikmati lewat udara dengan pemandangan yang menajubkan dari atas. Kegiatan udara antara lain wisata balon udara, paralayang.
4. Kegiatan olahraga
Kegiatan olahraga yang bisa di lakukan oleh wisatawan selain ber rekreasi akan tetapi juga bisa untuk menjaga kesehatan dengan memanfaatkan alam sekitar. Kegiatan olahraga antara lain Panjat tebing, sepak bola, berburu, bulu tangkis.
5. Aktivitas kebudayaan
Aktivitas kebudayaan di pariwisata desa yang meliputi sejarah, budaya, dan kegiatan warga sekitar. Jika kita ingin mengetahui tentang sejarah bisa datang ke museum atau mendatangi tokoh masyarakat sekitar. Kegiatan kebudayaan antara lain seperti Pertunjukan budaya, Upacara adat, dan Kegiatan ekonomi warga sekitar dengan kegiatan produksi yang khas daerah tersebut.
6. Kegiatan kesehatan
Kegiatan yang dilakukan untuk menjaga kebugaran jasmani dan rohani. Kegiatan kesehatan yang bisa di lakukan antara lain seperti Jogging, Spa, Latihan bela diri, dan terapi kesehatan lainya.
7. Kegitan passive
Kegiatan yang dilakukan ini seperti kegiatan untuk menenangkan diri, bersantai, dan memuaskan kebatinan. Hal yang di lakukan bisa seperti berjemur, bersantai, menikmati pemandangan, kegiatan fotografi.
8. Acara kusus
Hallmark events merupakan kegiatan yang asli berasal dari daerah tersebut, contoh nyata yang ada di Indonesia mungkin berupa festival-festival kebudayaan seperti Babat desa, kegiatan event Dieng Culture Festival di Desa Dieng, Banjarnegara, Margi desa, danlain – lain.
9. Kegiatan berbasis bisnis
Kegiatan bisnis yang dilakukan disini bisa diartikan sebagai kegiatan insentif suatau perdesaan. Bisa di lakukan dengan mengadakan Seminar, konferensi, dll.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar