Senin, 10 Oktober 2016

Museum Sri Sultan Hamengkubuwono IX



Halo agan - agan semua lama tidak jumpa kita. Yak langsung saja kita akan membahas tentang Museum yang berada di dalam Kraton Yogyakarta. Ya Museum Sri Sultan Hamengkubuwono IX. Raja Yogyakarta yang ke 9 ini memang mempunyai andil yang besar dalam kemerdakaan Indonesia dahulu. Isi dari museum pun ada banyak yang di pamerkan. Agan akan melihat keterlibatan Sultan dalam kemerdekaan Indonesia, Kegiatan Sultan di Kraton, Sultan sebagai pejabat negara, Foto - foto Sultan ketika kecil hingga tua, Benda - benda Sultan, Seragam pramuka karena Sultan pernah menjadi Bapak Pramuka Indoensia, Seragam militer sultan, Meja kerja, Berbagai penghargaan terhadap sultan dan banyak lagi. Jadi, menurut ane mendingan agan - agan langsung saja cek ke museum hehe. HTM masuk kraton Rp.7000 dan untuk kartu ijin fotografi Rp.1000. Kraton beroperasi dari pukul 09.00 - 14.00 WIB.



CARA MENUJU KESANA...
Untuk menuju ke museum tidak susah gan. Agan bisa menggunakan kendaraan pribadi agan entah roda 2 atau roda 4. untuk transportasi umum? ini gan ada list nya :
Dari Terminal Giwangan
1. Naik bus engkle jurusan Jogja – Tempel (Rp.3000). Turun di perempatan Wirobrajan (jl HOS Cokroaminoto) kemudian menyeberang dan ganti dengan naik Bus ASPADA jalur 12 (Rp.2500) lalu turun di Perempata Kantor Pos. Kemudian menyeberang dan berjalan kurang lebih 50 m
2. Naik bus engkle jurusan Jogja – Tempel (Rp.3000). Turun di perempatan Wirobrajan (jl HOS Cokroaminoto) kemudian menyeberang dan ganti dengan naik Bus ASPADA/ DAMRI jalur 15 (Rp.2500) lalu turun di alun-alun Keraton.
3. Naik Bus ASPADA jalur 12 (Rp.2500) lalu turun di Perempata Kantor Pos. Kemudian menyeberang dan berjalan kurang lebih 50 m
4. Naik Bus DAMRI jalur 15 (Rp.2500) lalu turun di alun-alun Keraton.
5. Naik trans Joga dan turun di Halte Kantor Pos Besar (RP. 3000)
6. Taksi (sekitar Rp.50.000)
Dari Terminal Jombor
1. Naik bus engkle jurusan Jogja – Tempel (Rp.3000). Turun di perempatan Wirobrajan (jl HOS Cokroaminoto) kemudian ganti dengan naik Bus ASPADA jalur 12 (Rp.2500) lalu turun di Perempata Kantor Pos. Kemudian menyeberang dan berjalan kurang lebih 50 m .
2. Naik bus engkle jurusan Jogja – Tempel (Rp.3000). Turun di perempatan Wirobrajan (jl HOS Cokroaminoto) kemudian ganti dengan naik Bus ASPADA/DAMRI jalur 15 (Rp.2500) lalu turun di alun-alun Keraton.
3. Naik Ojek ongkosnya sekitar Rp20.000
4. Taksi, ongkos kurang lebih Rp. 40.000
5. Naik trans Joga dan turun di Halte Kantor Pos Besar (RP. 3000)
Dari Bandara Adicucipto
1. Naik Kereta Prameks (Rp.10.000) kemudian turun di stasiun Tugu. Dilanjutkan dengan naik k Naik trans Joga dan turun di Halte Kantor Pos Besar (RP. 3000) atau dengan Kemudian menyeberang dan berjalan kurang lebih 50 m atau naik becak (RP.10.000),atau andong (RP.20000) atau Jalan kaki kurang lebih 1,5 km
2. Naik Taksi (Rp.50.000)
3. Naik Ojek Rp. 30.000
Dari Stasiun Tugu
1. Caranya: keluar melalui pintu belakang, kemudian belok kiri atau jalan kaki ke arah Timur kurang lebih 50 m). Dilanjutkan dengan naik k Naik trans Joga dan turun di Halte Kantor Pos Besar (RP. 3000) lalu jalan kaki kurang lebih 100m
2. Keluar dari pintu depan atau belakang kemudian naik becak (RP.10.000),atau andong (RP.20000) atau Jalan kaki kurang lebih 1,5 km
3. Naik Taksi (Rp.20.000)
4. Naik andong (Rp. 30.000)
5. Naik Ojek Rp. 10.000
Dari Stasiun Lemnpuyangan
1. Naik Taksi (Rp.20.000)
2. Naik andong (Rp. 30.000-Rp.40.000)
3. Naik Ojek Rp. 15.000
4. Naik becak RP.20.000
sumber info transportasi umum http://www.yogyatrip.com/bagaimana-caranya-pergi-ke-kraton-yogyakarta/


SEJARAH MUSEUM
Museum Sri Sultan Hamengkubuwono IX di buat untuk menghormati dan mengenang Sultan ke IX sendiri karena beliau adalah salah satu Sultan yang sangat berjasa bagi Kraton, Kota Yogyakarta dan Bangsa Indonesia.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar